Tim Huraba Anti Bandit 3CN Polres Tapsel Ringkus Pelaku Curanmor
TAPANULI SELATAN
suluhsumatera : Tim Huraba Anti Bandit Polres Tapsel membekuk RR alias R yang diduga melakukan pencurian sepeda motor di Dusun Mosa, Desa Gunung Baringin, Kec. Angkola Selatan, Kab. Tapsel, Senin (17/02/2020).
Penangkapan itu berawal dari laporan korban Hoirul Efendi Matondang, 43 yang kehilangan sepeda motor dan merupakan warga satu desa dengan pelaku.
Berbekal laporan tersebut, Senin (17/02/2020) Tim Opsnal Reskrim Tapsel melakukan penyelidikan pelaku pencurian yang dimaksud.
Kemudian setelah mendapat informasi tentang keberadaan pelaku, hari itu juga Tim Opsnal Reskrim Tapsel langsung melakukan penangkapan terhadap pelaku yang berada di rumah adiknya.
Setelah diamankan, pelaku kemudian diboyong tim ke Mapolres Tapsel untuk proses lebih lanjut. (baginda)
Comments