Protes Pemakaman Khusus Covid-19, Warga Silandit Padangsidimpuan Blokir Jalan Menuju TPU
![]() |
Puluhan warga Silandit, memblokir jalan menuju TPU Khusus Covid-19 Padangsidimpuan, Senin (31/08/2020) malam. Foto: suluhsumatera/baginda.
|
PADANGSIDIMPUAN
suluhsumatera : Puluhan warga Silandit, Kec. Padangsidimpuan Selatan, Kota Padangsidimpuan, memblokir jalan menuju Tempat Pemakaman Umum (TPU) Khusus Covid-19 Padangsidimpuan, Senin (31/08/2020) malam.
Aksi itu di lakukan sebagai bentuk protes warga terhadap Pemko Padangsidimpuan tentang keberadaan TPU Khusus Covid-19, yang berdekatan dengan pemukiman dan ADP yang dibiarkan berserakan di lokasi.
"Kami menolak keberadaan pemakaman Covid-19 berada di sini, karena sangat berdekatan dengan pemukiman. Kami tidak mau jadi tumbal," ungkap Adrian, 35 salah seorang warga.
Sementara itu Camat Padangsidimpuan Selatan, Rudy Pulungan saat menemui warga mengatakan, akan menyampaikan aspirasi warga ke pimpinan.
![]() |
Puluhan warga Silandit, memblokir jalan menuju TPU Khusus Covid-19 Padangsidimpuan, Senin (31/08/2020) malam. Foto: suluhsumatera/baginda.
|
Namun, warga tidak menerima apa yang disampaikan, malah menantang camat untuk tinggal di lokasi tersebut.
"Gini saja pak camat, bapak tinggal di sini, biar kami pindah. Kami tidak mau tumbal," tantang warga. (baginda)
Comments