Balon Walikota Tebing Tinggi, Iman Irdian Saragih Sumbangkan 5 Ekor Sapi Kurban
TEBING TINGGI
suluhsumatera : Bakal calon Walikota Tebing Tinggi periode 2024-2029, Iman Irdian Saragih yang akrab disapa Dian turut menyumbangkan lima ekor sapi kurban kepada masyarakat.
Hewan kurban tersebut disebar di berbagai wilayah Kota Tebing Tinggi, yang dilaksanakan oleh para tim dan relawan, mengingat saat ini Dian Saragih tengah menjalankan ibadah haji di Tanah Suci Mekkah.
Kegiatan dilakukan relawan Iman Irdian Saragih yang dipimpin Ustaj Chairil Anwar Pulungan dengan semangat berbagi dan solidaritas tinggi.
Lokasi penyembelihan hewan kurban dilakukan di kediaman pribadi Dian di Jalan Kutilang, Kecamatan Bajenis. Kemudian, di Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Tebing Tinggi di Jalan Letda Sujono.
Selanjutnya, Musalla Taqwa di Jalan Djuanda, Kecamatan Rambutan, yang diterima oleh Ustaj Saidin. Terakhir di Masjid Al Hidayah di Jalan Pulau Samosir, Kecamatan Padang Hulu.
Iman Irdian Saragih dalam keterangannya melalui sambungan telepon mengatakan, penyembelihan dan pembagian hewan kurban merupakan ibadah yang membawa kebaikan bagi masyarakat.
“Saya kurban lima ekor sapi, semuanya disebar kepada warga Kota Tebing Tinggi,” ujar pria yang saat ini menjabat Wakil Ketua DPRD Tebing Tinggi.
Ketua DPC PDI Perjuangan Tebing Tinggi ini menjelaskan, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi ladang pahala bagi Umat Muslim yang menjalankannya dan memberikan manfaat nyata bagi penerimanya.
“Harapannya bisa berbagi kepada warga, mudah-mudahan dengan kurban ini bisa mengatasnamakan mereka yang tidak berkurban,” kata Dian.
“Saat ini saya sedang berada di Tanah Suci, mohon doanya dan sebaliknya doa saya kepada seluruh warga Kota Tebing Tinggi agar selalu sehat selalu,” sambungnya.
Pemotongan hewan kurban dari Dian ini disambut hangat oleh masyarakat. Salah seorang tokoh masyarakat Kecamatan Rambutan, Saidin mengucapkan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan.
“Terima kasih kepada pak Dian yang telah menyumbangkan sapi kepada masyarakat. Semoga pak Dian sehat-sehat selalu dan tetap menjalin silaturahmi dengan masyarakat,” ujar Saidin. (alex saragih)
Comments