PWI Paluta Apresiasi Langkah Cepat Polres Tapsel Ringkus Terduga Begal di Hulu Sihapas
PADANG LAWAS UTARA
suluhsumatera : Tindakan cepat jajaran Kepolisian Resor (Polres) Tapanuli Selatan (Tapsel) dalam meringkus seorang pria yang diduga terlibat aksi begal di wilayah Paluta mendapat sambutan positif dari berbagai elemen masyarakat.
Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Padang Lawas Utara menjadi salah satu pihak yang memberi apresiasi tinggi atas keberhasilan tersebut.
Aksi pembegalan yang terjadi di Desa Pangirkiran, Kecamatan Hulu Sihapas, sebelumnya sempat memicu keresahan. Korban dalam peristiwa itu dikabarkan mengalami luka serius, sehingga masyarakat mendesak aparat untuk segera bertindak.
Tidak butuh waktu lama, Polsek Padang Bolak bergerak cepat dan berhasil mengamankan terduga pelaku, langkah yang dinilai mampu meredam kekhawatiran warga.
Ketua PWI Paluta, Tohong Pangondian Harahap, mengapresiasi ketegasan dan kecepatan aparat dalam menangani kasus tersebut.
Ia menilai kinerja kepolisian, khususnya Kapolsek Padang Bolak, menunjukkan komitmen kuat dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.
“Kami dari PWI Paluta memberikan apresiasi yang luar biasa atas kerja cepat dan tanggap Kapolsek Padang Bolak, yang juga merupakan putra terbaik Paluta. Penangkapan ini adalah langkah tegas yang sangat dibutuhkan masyarakat untuk mengembalikan rasa aman di jalanan,” ujar Tohong saat ditemui di kediamannya, Senin (17/11/2025).
Tohong menambahkan, begal bukan sekadar aksi kriminal biasa, tetapi ancaman serius yang dapat menimbulkan ketakutan dan merusak ketentraman masyarakat.
“Karena itu, setiap upaya kepolisian dalam menindak tegas para pelaku harus diberikan dukungan penuh,” sebutnya.
Ia juga menegaskan, penegakan hukum yang cepat dan tepat akan memberikan efek jera serta menjadi pesan kuat bahwa kejahatan jalanan tidak boleh dibiarkan berkembang di Paluta dan sekitarnya.
Sebagai organisasi profesi wartawan, PWI Paluta menyatakan siap berperan aktif mendukung upaya kepolisian melalui pemberitaan yang informatif, edukatif, dan konstruktif.
Tohong berharap kerjasama antarunsur masyarakat dan aparat keamanan terus terjalin demi terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif.
(baginda)


Comments