Timur Tumanggor Dilantik Jadi Pj. Walikota Padangsidimpuan, Pj. Gubsu: Fokus Kolaborasi dan Netralitas Politik
PADANGSIDIMPUAN
suluhsumatera : Timur Tumanggor resmi dilantik menjadi Penjabat (Pj) Walikota Padangsidimpuan oleh Pj. Gubernur Sumatera Utara, Hassanudin di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur Sumatera Utara, Medan, Rabu (19/06/2024).
Selain Timur Tumanggor, dua Pj lainnya yang dilantik adalah Ir. Ardan Noor, MM sebagai Pj. Bupati Padang Lawas (Palas) dan Heri Wahyudi M, SSTP, MAP sebagai Pj. Bupati Batubara.
Prosesi pelantikan dimulai dengan pembacaan keputusan dari Mendagri, diikuti dengan pengambilan sumpah jabatan, penyerahan tanda pangkat, petikan surat keputusan, dan pelantikan resmi.
Timur Tumanggor sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Deliserdang, Heri Wahyudi sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Labuhanbatu Selatan, dan Ardan Noor masih menjabat sebagai Kepala Badan Kesbangpol Sumatera Utara.
Dalam arahannya, Pj. Gubernur Sumatera Utara, Hassanudin menekankan pentingnya kolaborasi dengan semua pemangku kepentingan di daerah masing-masing kepada ketiga Pj kepala daerah yang dilantik.
Hassanudin juga mengimbau para kepala daerah untuk mendukung Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dalam menyelenggarakan Pilkada serentak 2024 serta menjaga netralitas seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan kondusifitas politik. (baginda)
Comments